SLIDE1

Avanza terperosok di got karena supir mengantuk


Sebuah mobil Avanza nopol B 1505 PRU berwarna hitam terperosok got di Jl Ahmad Yani, Jakarta Utara, tepatnya di depan Kantor Bea Cukai. Diduga, si sopir berjenis kelamin pria dengan usia 60-an dalam keadaan mengantuk.

Sebelum mobil terperosok ke got, lebih dulu menabrak pagar sebuah mini market depan kantor Bea Cukai itu. Insiden itu sempat membuat ruas Jl Ahmad Yani menuju Tanjung Priok macet karena banyak warga melintas yang memperlambat laju kendaraan karena ingin melihat apa yang terjadi.

"Tadi dari tengah, tiba-tiba mobil itu lempeng jalan aja. Wah ini ngantuk sopirnya, batin saya. Itu sopirnya baru ditolongin untuk keluar," ucap Suamadi (30), saksi mata di lokasi kejadian, Kamis (14/4).

Sekitar lima belas menit, akhirnya sang sopir dapat dievakuasi oleh puluhan warga yang membantu. Namun, hingga saat ini warga masih kesulitan untuk mengangkat mobil tersebut dari got.

"Kita lagi ngatur di lampu merah, ada warga samperin saya katanya ada kecelakaan di depan Indomaret, sekitar lima belas menit yang lalu. Ini kami baru panggil ambulans buat sopirnya," pungkas salah satu anggota Satlantas yang enggan disebutkan namanya.

(merdeka.com)
Avanza terperosok di got karena supir mengantuk Avanza terperosok di got karena supir mengantuk Reviewed by Unknown on 9:11:00 PM Rating: 5
Comments
0 Comments

No comments:

Powered by Blogger.